Kamis, 10 Oktober 2013

TUGAS 2 ARSITEKTUR KOMPUTER & STRUKTUR KOGNITIF MANUSIA


TUGAS 2



Arsitektur Komputer & Struktur Kognitif Manusia


A. Pengertian Arsitektur Komputer
Dalam bidang teknik komputer, arsitektur komputer adalah konsep perencanaan dan struktur pengoperasian dasar dari suatu sistem komputer. Arsitektur komputer ini merupakan rencana cetak-biru dan deskripsi fungsional dari kebutuhan bagian perangkat keras yang didesain (kecepatan proses dan sistem interkoneksinya). Dalam hal ini, implementasi perencanaan dari masing–masing bagian akan lebih difokuskan terutama, mengenai bagaimana CPU akan bekerja, dan mengenai cara pengaksesan data dan alamat dari dan ke memori cache, RAM, ROM, cakram keras, dll). Beberapa contoh dari arsitektur komputer ini adalah Arsitektur Von Neumann, CISC, RISC, Blue Gene.
Arsitektur komputer juga dapat didefinisikan dan dikategorikan sebagai ilmu dan sekaligus seni mengenai cara interkoneksi komponen-komponen perangkat keras untuk dapat menciptakan sebuah komputer yang memenuhi kebutuhan fungsional, kinerja, dan target biayanya.
                
B. Struktur Kognisi Manusia
Istilah kognitif berasal dari “Cognitive” yang artinya pengertian atau mengerti. Pengertian yang luasnya cognition (kognisi) adalah perolehan, penataan dan penggunaan pengetahuan.
Psikologi kognitif merupakan studi terhadap proses-proses yang melandasi dinamika mental, psikologi kognitif meliputi segala hal yang kita lakukan. Bagaimana cara kita memperoleh informasi mengenai dunia dan bagaimana pemerosesannya, bagaimana cara informasi itu disimpan dan di proses oleh otak, bagaimana informasi itu disampaikan dengan struktur penyusunan bahasa, dan proses-proses tersebut ditampilkan dengan sebuah prilaku yang dapat diamati dan juga yang tidak dapat diamati. Psikologi kognitif juga mencakup keseluruhan proses psikologis dari sensasi ke persepsi, pengenalan pola, atensi, kesadaran, belajar, memori, formasi konsep, berpikir, imajinasi, bahasa, kecerdasan, emosi, dan bagaimana keseluruhan hal tersebut berubah sepanjang hidup (terkait perkembangan manusia) dan bersilangan dengan berbagai bidang prilaku.
Jean Piaget berpendapat bahwa struktur kognitif manusia merupakan skema-skema. Segala sesuatu termasuk jiwa berpusat di otak. Dan apa yang kita perbuat juga berasal dari kognisi itu sendiri. Apa yang kita pikirkan di dalam otak akan dilakukan oleh tubuh kita. Akan tetapi perkembangan perilaku dan usia juga turut mempengaruhi kemampuan kognitif dari masing-masing individu. Seorang individu ketika menerima stimulus akan di masukkan menuju otak kemudian di proses di dalamnya dan kemudian akan memunculkan tingkah laku atau respon. Stimulus itu sendiri beraneka ragam dan kemudian akan dipilih oleh otak dan stimulus mana yang akan diberikan respon. Manusialah yang memilih hak untuk memilih.                 

C. Kaitan Antara Struktur Kognitif Manusia dan Arsitektur Komputer
Dalam struktur kognitif manusia, struktur kognitif manusia merupakan skema-skema, segala sesuatu termasuk jiwa berpusat di otak. Dan apa yang kita perbuat juga berasal dari kognisi itu sendiri. Misalnya, memperoleh informasi mengenai dunia dan bagaimana pemerosesannya, bagaimana cara informasi itu disimpan dan di proses oleh otak, bagaimana informasi itu disampaikan dengan struktur penyusunan bahasa, dan proses proses tersebut ditampilkan dengan sebuah prilaku yang dapat diamati dan juga yang tidak dapat diamati.
Dalam bidang teknik komputer, arsitektur komputer adalah konsep perencanaan dan struktur pengoperasian dasar dari suatu sistem komputer. Arsitektur komputer ini merupakan rencana cetak-biru dan deskripsi fungsional dari kebutuhan bagian perangkat keras yang didesain (kecepatan proses dan sistem interkoneksinya). Sama hal nya dengan CPU akan bekerja, dan mengenai cara pengaksesan data dan alamat, dan ke memori cache, RAM, ROM, cakram keras, dll).
Struktur kognitif manusia berkaitan dengan arsitektuk komputer dimana struktur kognitif manusia memperoleh informasi   disimpan  diproses oleh otak, sama hal nya dengan arsitektur komputer, CPU akan berkerja mengakses   disimpan ke memory.

D.  Kelebihan dan Kelemahan Arsitektur Komputer dibandingkan Struktur Kognisi Manusia 
      Kelebihan dan kekurangan dari arsitektur computer, yaitu:
      Kelebihan:
1.    Memiliki processor yang berjumlah lebih dari satu
2.    Bisa digunakan oleh banyak pengguna (multi user)
3.  Dapat membuka beberapa aplikasi dalam waktu bersamaan
4.  Menggunakan teknologi time sharring
5.  Kecepatan kerja processornya hingga GOPS (Giga Operations Per Second)
 
Kekurangan:
1. Karena ukurannya yang besar, maka diperlukan ruangan yang besar untuk menyimpannya harganya sangat mahal
2.  Interface dengan pengguna masih menggunakan teks
3.  Kerjanya sangat lama
4.   Membutuhkan daya listrik yang sangat besar

Kelebihan dan kekurangan dari struktur kognisi, yaitu:
Kelebihan:
1.    Struktur kognisi lebih sistematis sehingga memiliki arah dan tujuan yang jelas
2.    Banyak memberi motivasi agar terjadi proses belajar
3. Mengoptimalisasikan kerja otak secara maksimal
Kekurangan:
1.    Membutuhkan waktu yang cukup lama
2. Terkadang sulit mengaplikasikannya dikehidupan sehari-hari, karena tergantung individu masing-masing dalam mengoptimalkan cara berpikir mereka


CONTOH KASUS
Proses memori manusia bekerja, ketua pak RT diminta untuk berpidato dalam mengahdiri acara 17 Agustusan, dalam waktu seminggu atau sebelum menghadiri acara tersebut pak RT sudah harus berpikir, mempersiapkan dan merancang kata-kata pidato untuk disampaikan di muka umum, dan menghafalinyatanpa sebuah teks, agar pidato tersebut dapat berjalan dengan lancar dan informasi yang disampaikan terlihat jelas.

ANALISA
Saat otak mulai bekerja berpikir dalam merancang kata-kata, menghafilinya, dan disimpan ke memori. Proses tersebut bertahap dengan adanya sensoris memori dimana ingatan informasi yang disimpan hanya sementara kurang dari satu detik lalu dapat berlangsung dengan ingatan jangka pendek (short term memory) sedikit lebih lama dari sensoris memori dan baru masuk kedalam ingatan jangka panjang (long term memory) tempat menyimpan informasi dalam waktu yang sangat panjang.
 
 
 
Sumber;
Solso, R. L., Machin, O. H., & Kimberly, M. (2007). Psikologi kognitif ed.8. Jakarta: Erlangga.
http://id.wikipedia.org/wiki/Arsitektur_komputer\

Komentar :

ada 0 komentar ke “TUGAS 2 ARSITEKTUR KOMPUTER & STRUKTUR KOGNITIF MANUSIA”

Posting Komentar

Music

Now Playing : Nikita-Janjimu Seperti Fajar







Chat


ShoutMix chat widget

Peta & Total Pengunjung

New Articles






aquUww

aquUww
 
Virgo Pendidikan is proudly powered by Blogger.com | Template by OzoneTemplate